Dekat dengan Pantai Losari, Whiz Prime Hotel Hasanuddin Makassar Favorit Wisatawan

 

Makassar, 22 Juli 2024 – Berwisata ke Makassar paling nyaman jika menginap di hotel yang dekat dengan berbagai tempat wisata. Sebagai destinasi wisata bahari, Kota Makassar merupakan lokasi yang wajib dikunjungi untuk berlibur maupun perjalanan bisnis. Salah satunya adalah Whiz Prime Hotel Hasanuddin Makassar, hotel bintang tiga dengan fasilitas yang sangat memuaskan dengan harga terjangkau.

“Whiz Prime Hotel Hasanuddin Makassar menjadi hotel favorit para wisatawan domestik maupun mancanegara saat berlibur di Makassar. Salah satu keunggulannya adalah lokasi yang strategis dekat dengan berbagai tempat wisata dan transportasi yang mudah,” ujar M. Ikhsan Ramdhani, General Manager Whiz Prime Hotel Hasanuddin Makassar.

Lebih lanjut Ikhsan menambahkan, Whiz Prime Hotel Sudirman Makassar juga sangat dekat lokasinya dengan berbagai tempat wisata seperti Pantai Losari, Benteng Rotterdam, Masjid Kubah 99 Asmaul Husna yang menjadi ikon Kota Makassar dan dekat dengan pusat oleh-oleh khas Makassar.

“Hotel kami sangat dekat dengan tempat wisata sehingga menjadi tempat favorit untuk meginap oleh wisatawan. Hanya berjarak 5-10 menit ke tempat wisata dan 5 menit ke pusat perbelanjaan oleh-oleh.” jelasnya.

Terletak di Jalan Sultan Hasanuddin N0.4, Whiz Prime Hotel Hasanuddin Makassar menyediakan 147 kamar dengan tiga tipe pilihan, yaitu Superior, Superior Sea View dan Deluxe. Konsep Simplicity with Style sangat kental mendominasi nuansa kamar Whiz Prime Hotel Hasanuddin Makassar, membuat kamar di hotel ini menjadi nyaman dan trendy.

“Kita juga melakukan kerjasama dengan beberapa tempat wisata salah satunya dengan Bogor Aquagame. Setiap tamu yang menginap di Whiz Prime Pajajaran Bogor menggunakan paket Whiz School Break, akan mendapatkan potongan harga tiket masuk ke wahana permainan air terbaru di Kota Bogor” ujar Ari.

Fasiltas yang tersedia di tiap kamar terbilang lengkap seperti televisi dengan saluran internasional, AC, work desk, perlengkapan mandi.serta alat pembuat kopi dan teh.

Hotel yang dikelola oleh Intiwhiz Hospitality Management ini juga dilengkapi dengan fasilitas restoran, swimming pool, meeting room, laundry, room service, spa, termasuk gratis akses internet 24 jam di seluruh area hotel

Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan dapat menghubungi nomor telepon/WA +62 853-4396-5744 atau bisa mengunjungi Instagram @whizprimehasanuddin.

Tentang PT Intiwhiz International :

PT Intiwhiz International melalui Intiwhiz Hospitality Management adalah jaringan manajemen hospitality yang berdiri sejak 2008 dan merupakan salah satu anak usaha PT. Intiland Development Tbk, salah satu perusahaan pengembang properti terkemuka di Indonesia. Intiwhiz Hospitality Management saat ini memiliki dan mengelola 22 hotel yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia dengan berbagai kategori bintang. Whiz Luxe Hotel untuk kategori hotel bintang lima, Grand Whiz Hotel untuk kategori hotel bintang empat, Whiz Prime Hotel untuk kategori hotel bintang tiga, Whiz Hotel untuk kategori hotel bintang 2 serta Whiz Capsule dan Swift Inn dengan kategori hotel budget.

Informasi lebih lanjut kunjungi www.intiwhiz.com 

Contact Person :

Ari Eka Putri
Corporate Marketing Communications Manager
PT. Intiwhiz International
M : 0812 8686 8276
E : ari.eka@intiwhiz.com